Selamat Datang di Tulungagung Shop
Jumat, 01 Maret 2013

Semua yang anda kerjakan dengan KERJA KERAS, KERJA CERDAS, dan KERJA TUNTAS harus dimulai dengan NIAT YANG BAIK dan pada akhirnya harus ada KEIKHLASAN !

Terkadang kita berkata, "wuah saya sudah kerja keras, saya sudah berikan semua yang saya miliki tapi apa yang saya cita-citakan belum tercapai. Ini tidak adil"

Yang kita kontrol itu adalah ikhtiar. Ikhtiar kita adalah memberikan 100% dan kita harus memberikan komitmen yang terbaik.

Keberhasilan adalah suatu hal yang tidak mudah karena tidak dapat dicapai dengan mudah dalam satu langkah. Sukses selalu di penuhi dengan cobaan, kegagalan, tantangan dan kadang gangguan.

Kita juga harus memiliki rencana yang baik. Itu Ikhtiar yang kita kontrol. Tapi banyak hal yang diluar kontrol kita, yang kita bisa kontrol adalah bagaimana ikhtiar kita untuk menjemput rezeki tersebut.

Kerja Ikhlas mengarahkan kita untuk berserah kepada Tuhan setelah semua rangkaian pekerjaan diselesaikan.

Jangan pernah berprasangka buruk kepada Tuhan. Soalnya, rezeki setiap orang sudah ada yang mengaturnya, yaitu Tuhan. Dan rezeki tiap orang tidak akan pernah tertukar !

Dengan menerapkan Kerja Ikhlas, maka kerja menjadi bagian dari ibadah, artinya dalam bekerja tidak ada keterpaksaan sehingga kita sadar akan tugas dan kewajibannya.

Segala sesuatu yang anda kerjakan dan dilakukan dengan sungguh-sungguh, pasti akan menghasilkan sesuatu yang baik apabila dilandasi dengan hati yang tulus.

Dengan empat kiat sukses : Kerja Keras, Kerja Cerdas, Kerja Tuntas dan Kerja Ikhlas, makan apapun yang anda kerjakan dan jalankan pada akhirnya akan membuahkan hasil dan ketentraman bagi anda.

Karena pada akhirnya, jikalau anda bekerja dengan Ikhlas, maka apapun hasilnya nanti, tentu saja anda akan selalu menyerahkan kepada Tuhan.


Salam Super Duper Dahsyatt !
Sent from my BlackBerry®

0 komentar:

Posting Komentar